ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI MINAT WIRAUSAHA DI ERA DIGITALISASI

Penulis

  • Royan Jaluseta Anugrah UPN Veteran Jawa Timur Penulis
  • Suryati Eko Putro Universitas Teknologi Surabaya Penulis

Kata Kunci:

UMKM, Entrepreneur, Digitalisasi

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan sudut pandang baru sekaligus evaluasi bagi para pemangku kepentingan agar dapat lebih memperhatikan faktor-faktor yang dapat meningkatkan minat berwirausaha di era digital ini. Metode yang digunakan dalam artikel ini adalah deskriptif kualitatif yang memadukan literatur dengan fakta di lapangan. Dalam artikel pustaka ini data atau bahan yang diperoleh berasal dari perpustakaan berupa buku, jurnal dan lain sebagainya. Hasil dari penelitian ini adalah terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi minat berwirausaha di era digitalisasi yaitu pengembangan kompetensi, ekosistem wirausaha yang inovatif, latar belakang dan hobi.

Unduhan

Diterbitkan

2024-06-01