PENGGUNAAN AL-QUR’AN UNTUK MENGUSIR JIN STUDI LIVING QUR’AN DALAM KITAB “WIQA>YAH AL-INSI MIN AL-JIN WA AL-SHAYA>TIN”

Penulis

  • Akhmad Rifai Ma'ruf Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Penulis

Kata Kunci:

Living Qur’an, Ruqyah, Jin, Wahid Abdussalam Bali

Abstrak

Sebagai sebuah kitab suci, al-Qur’an diresepsikan secara beragam oleh para pembacanya, termasuk oleh kalangan praktisi ruqyah. Dimana al-Qur’an tidak hanya difungsikan sebagai petunjuk tetapi juga digunakan untuk maksud dan tujuan tertentu seperti untuk mengusir jin. Salah satu kitab rujukan ruqyah adalah Wiqa>yah al-Insi min al-Jin wa al-Shaya>tin yang ditulis oleh Wahid Abdussalam Bali. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui bagaimana al-Qur’an diresepsi dan diperformasikan oleh penulis dalam kitab tersebut. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif bersifat deskriptif analitif dengan kajian literatur pustaka (library research). Hasil penelitian ini menunjukan bahwa al-Qur’an diresepsi dengan model resepsi yang lengkap meliputi resepsi informatif (mempelajari dan menganggap serius, otoritas dan pesan dari teks), resepsi transformatif (adanya perubahan dalam diri sendiri seperti transformasi pribadi), resepsi transaktif (untuk menghasilkan perubahan tertentu dalam pengalaman orang lain), dan resepsi simbolis (penciptaan simbol), kemudian diperformasikan sebagai satu media yang “syariah” dan ampuh untuk mengusir jin baik dari suatu tempat atau tubuh manusia dengan tekhnik dan cara tertentu sebagaimana yang dijelaskan dalam kitab.

Unduhan

Diterbitkan

2024-06-01