THE INFLUENCE OF GADGET USE AND PARENTAL ATTENTION ON ACCOUNTING COMPUTER LEARNING OUTCOMES WITH LEARNING MOTIVATION AS A MODERATION VARIABLE IN CLASS XI ACCOUNTING STUDENTS OF EAST JAKARTA NEGERI VOCATIONAL SCHOOL

Penulis

  • Muhammad Bachryan Ihsan Universitas Negeri Jakarta Penulis
  • Ati Sumiati Universitas Negeri Jakarta Penulis
  • Mardi Universitas Negeri Jakarta Penulis

Kata Kunci:

Penggunaan Gadget, Perhatian Orang Tua, Hasil Belajar, Motivasi Belajar

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh penggunaan gadget dan perhatian orang tua terhadap hasil belajar komputer akuntansi siswa kelas XI Akuntansi SMK Negeri di Jakarta Timur serta bagaimana motivasi belajar dapat berlaku sebagai moderator dalam hubungan tersebut. Metode penelitian yang diberlakukan adalah metode survei dengan pendekatan kuantitatif. Populasi terjangkau pada penelitian ini merupakan siswa dan siswi kelas XI Akuntansi dari SMKN 46, SMKN 48, dan SMKN 50 Jakarta. Sampel yang digunakan sebanyak 140 orang dengan menggunakan teknik proportional random sampling. Penelitian ini menggunakan analisis regresi moderasi. Penelitian ini menunjukkan hasil bahwa penggunaan gadget berpengaruh secara negatif dan signifikan terhadap hasil belajar. Sedangkan perhatian orang tua berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap hasil belajar. Dalam menggunakan variabel moderasi terlihat motivasi belajar memoderasi secara positif pengaruh penggunaan gadget terhadap hasil belajar. Sedangkan motivasi belajar tidak memoderasi pengaruh antara perhatian orang tua terhadap hasil belajar. Dengan demikian siswa dapat mempertimbangkan penggunaan gadget dan orang tua dapat memberikan perhatian yang lebih kepada siswa agar hasil belajar yang dicapai baik serta siswa dapat meningkatkan motivasi belajar agar tidak kecanduan dalam penggunaan gadget

Unduhan

Diterbitkan

2025-03-01