IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA PADA PEMBELAJARAN PAI KELAS X SMA 1 DEPOK SLEMAN
Kata Kunci:
Implementasi, Kurikulum Merdeka, Pembelajaran PAIAbstrak
Perubahan kurikulum yang dilakukan oleh kementrian pendidikan tidak terlepas dari tujuan pendidikan mencerdaskan kehidupan bangsa. Implementasi kurikulum merdeka untuk meningkatkan kompetensi lulusan dari segi soft skill maupun hard skill sesuai dengan perkembangan zaman sehingga mampu menjadi pemimpin bangsa yang unggul di masa depan. Penelitian ini bertujuan menganalisis implementasi kurikulum merdeka pada pembelajaran pendidikan agama Islam di SMA 1 Depok Sleman. Penelitian ini menggunakan teknik penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Analisis data yang digunakan dalam penelitian yaitu analisis isi-deskripsidengan proses analisis merdeuksi teks menjadi unit-unit seperti kalimat, ide, gambar, bab, dan sebagainya. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa implementasi kurikulum merdeka pada pembelajaran PAI dapat dilakukan dengan baik meskipun belum optimal. Pengembangan lingkup materi yang terdiri dari 4 komponen yaitu al-qur’an dan hadits, akidah akhlak, fikih dan SKI dengan pengembangan kurikulum menggunakan prinsip relevansi, konsistensi, dan adequacy. Pengukuran hasil pembelajaran dengan tiga tahap asessmen yaitu pra, tengah dan akhir.