KOMUNIKASI LINGKUNGAN PADA SURAT TERBUKA AESHNINA AZZAHRA KEPADA PRESIDEN DONALD TRUMP

Penulis

  • Ni Wayan Suryatini Universitas Indonesia Penulis
  • Anastasia Winanti Riesardhy Universitas Indonesia Penulis

Kata Kunci:

Komunikasi, Lingkungan Hidup, Sampah, Plastik, Pemanasan Global, Gresik

Abstrak

Aeshnina Azzahra Aqilan (Nina) adalah siswi SMPN 2 Gresik, Jawa Timur, berusia 15 tahun. Ia menulis surat kepada Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, memintanya berhenti mengirimkan sampah ke Indonesia. Sampah plastik yang diimpor pabrik kertas Indonesia dari Amerika, Australia, Kanada dan negara-negara Eropa lainnya diselundupkan dalam bal kertas untuk melewati pemeriksaan di bea cukai. Nina menemukan sampah plastik yang digunakan pabrik kertas di Desa Bangun, Mojokerto, Jawa Timur, telah merusak lingkungan dan memicu pemanasan global. Situasi ini menimbulkan kekhawatiran Nina dan mendesak AS untuk bisa mengelola sampahnya sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi komunikasi pengiriman surat terbuka kepada Presiden Donald Trump dalam menghentikan ekspor sampah plastik ke Indonesia. Metode dalam penelitian ini menggunakan jenis analisis isi dengan pendekatan kualitatif dan mengacu pada kajian komunikasi lingkungan. Hasilnya menunjukkan bahwa kepedulian Nina terhadap lingkungan telah menerapkan strategi komunikasi lingkungan meskipun Presiden Trump tidak menanggapi langsung suratnya. Namun, aksi Nina menarik perhatian dunia hingga mengundangnya menjadi pembicara pada forum COP 26 di Glasgow, Inggris pada tahun 2020.

Unduhan

Diterbitkan

2024-04-01