INTERAKSI ORGANISASI DAN BUDAYA TERHADAP EFEKTIVITAS PEMERINTAHAN DI KECAMATAN SUKAMAKMUR KABUPATEN BOGOR

Penulis

  • Muhamad Husein Maruapey Universitas Juanda Bogor Penulis
  • Beri Sastrawan Universitas Juanda Bogor Penulis

Kata Kunci:

Interaksi, Efektivitas Organisasi, Pemerintahan, Produktivitas Kerja

Abstrak

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya permasalahan yang dihadapi oleh Pemerintah Kecamatan Sukamakmur dalam budaya organisasi yang masih lemah yang berdampak pada efektivitas organisasi. Maka dari itu tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis Interaksi organisasi Dan Budaya terhadap efektivitas Pemerintahan di kecamatan Sukamakmur Kabupaten Bogor. Menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif analisis dan korelasi, adapun populasi yang digunakan seluruh pegwai kecamatan berjumlah 30 orang dan menggunakan sampel jenuh. Kemudian teknik pengambilan data menggunakan kuesioner, wawancara, observasi dan studi kepustakaan. Kemudian dianalisis pertama dengan skala likert dan Weight Mean Score (WMS), kemudian di analisis dengan Rank Spearman dan Uji Hipotesis. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa Korelasi Hubungan antara Budaya Kerja dan Efektivitas Organisasi pada Kecamatan Sukamakmur Kabupaten Bogor memiliki nilai korelasi sebesar 0,236, ini menunjukkan bahwa kekuatan hubungan variabel Budaya Organisasi dengan variabel Efektivitas Organisasi berdasarkan interpretasi koefisien korelasi adalah Lemah, namun masih dengan arah Hubungan Positif artinya hubungan yang searah.

Diterbitkan

2024-05-01